sinarmaluku.com – Penjabat Walikota Ambon Dominggus Kaya membuka secara resmi kegiatan Ambon Expo dari tanggal 04 hingga 07 September 2024 yang berlangsung depan Gong Perdamaian,Rabu (4/9/2024).
Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan menyongsong HUT Kota Ambon ke-449 Kota Ambon.
Dalam sambutannya, Kaya mengatakan, kegiatan Amboina Festival dalam rangka menyongsong 449 Kota Ambon tahun 2024. Dimana, kegiatan ini bersifat kreatif yang di dalamnya ada UMKM yang terus diberdayakan untuk menjadi daya dorong ciptakan nilai tambah bagi seluruh pelaku usaha yang berada di Kota Ambon.
Oleh karena itu dirinya berharap para pelaku ekonomi kreatif harus terus berjuang supaya mereka tahu bahwa orang sukses itu adalah mereka yang mampu menambahkan nilai tambah dari semua aspek terkhususnya dari bidang UMKM.
“Kita boleh berusaha tetapi dengan kreativitas dan inovasi maka nilai jual nilai tambah kita dalam berusaha itu akan semakin naik,”ungkap dia, sembari menambahkan kegiatan ini tidak hanya sampai di sini saja karena Pemkot Ambon akan terus berupaya memperdayakan seluruh UMKM yang ada di Kota Ambon dalam mengatasi ekonomi yang lebih baik dalam mengatasi ekonomi yang lebih baik.(***)
