sinarmaluku.com – Dit Polairud Polda Maluku melalui Kapal Polisi KP. XVI-2005 Gelar Poliklinik Terapung dan Sosialisasi Keselamatan Laut di Maluku Ambon, Maluku .
Kapal Polisi KP. XVI-2005 kembali menunjukkan dedikasi dalam melayani masyarakat di wilayah perairan Maluku. Pada Kamis (5/9/2024),
kapal patroli tersebut melaksanakan dua kegiatan penting, yaitu Poliklinik Terapung dan Sosialisasi Keselamatan Laut.
Giat Poliklinik Terapung yang dilaksanakan pukul 11.00 WIT di atas kapal, merupakan program unggulan Polairud Polda Maluku yang bertujuan untuk memberikan pemeriksaan kesehatan gratis kepada masyarakat nelayan di Desa Seliha, Kecamatan Seram Utara Timur Kobi.
Program ini disambut antusias oleh masyarakat setempat. Selain itu, KP. XVI-2005 juga melaksanakan program BASUDARA MANISE, sebuah program Polda Maluku yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran nelayan akan pentingnya keselamatan di laut.
Sosialisasi ini dilakukan pukul 10.30 WIT di Desa Kobisadar, dengan fokus pada pentingnya memperhatikan cuaca saat melaut, mengutamakan keselamatan, dan selalu membawa life jacket atau pelampung.
ABK KP. XVI-2005 juga mengingatkan masyarakat nelayan untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah perairan dan desa-desa pesisir menjelang Pilkada. KP. XVI-2005 kemudian kembali ke Pos Sandar Kobisadar pada pukul 15.30 WIT.
Melalui kegiatan ini, KP. XVI-2005 menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya nelayan di wilayah Maluku.
