Ragam

Gubernur Ajak Umat Hindu Tetap Jaga Soliditas dan Solidaritas

r. Hari Raya Nyepi, Ogoh-Ogoh Digelar

sinarmaluku.com – Gubernur Maluku, Murad Ismail mengajak semua umat Hindu di Maluku untuk bersama sama dengan umat beragama yang lain menjaga Soliditas dan Solidaritas.

Ajakan ini disampaikan Gubernur dalam amanatnya yang diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum Politik dan Pemerintahan, Alwiyah Fadlun Alaydrus saat melepas pawai ogoh-ogoh, Selasa (21/3)

Gubernur mengaku, Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945 di tahun ini adalah momen spesial, karena bertepatan dengan Puasa Rahadhan 1444 bagi umat Muslim.

” Mari kita menjaga solidaritas sesama anak bangsa dengan mengembangkan rasa saling menghormati dan menghargai serta mengutamakan moderas beragama sebagai orang Basudara,” Harap Gubernur

Diketahui, menjelang Hari Raya Nyepi umat Hindu di Kota Ambon menggelar ogoh-ogoh dipusatkan di Pelataran Monumen Gong Perdamaian Dunia.

Peserta Pawai yang mengusung 2 ogoh-ogoh tersebut dilepas oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum Politik dan Pemerintahan didampingi Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Maluku, I Wayan Sutapa, Perwakilan Forkopimda dan Unsur tokoh agama.

Pawai mengelilingi sejumlah ruas jalan dimulai dari Pelataran Gong Perdamaian Dunia selanjutnya menyusuri Jalan Pattimura, Jalan A Yani, Jalan Diponegoro, Jalan Dokter Latumeten, Jalan Sultan Babulah, AY Patty dan kembali ke pelataran Gong Perdamaian Dunia.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

To Top