Ragam

Patroli Kota Presisi di Ambon, Maluku: Situasi Aman Terkendali Selama Ramadhan

sinarmaluku.com – Personel “Patroli Kota Presisi dan Pengamanan Ibadah Sholat” Polda Maluku melaksanakan patroli keamanan dan pemantauan situasi Kamtibmas pada Senin malam, 10 Maret 2025, pukul 19.00 WIT hingga selesai.

Patroli ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), khususnya selama bulan Ramadhan. Patroli menggunakan kendaraan dinas nomor polisi 1452-XVI, dengan rute Mako Dit Samapta Polda Maluku – Belakang Soya – Masjid Al Fatah – Mako Dit Samapta Polda Maluku.

Sasaran patroli meliputi penyambangan masyarakat, pemantauan situasi Kamtibmas, antisipasi tindak pidana, dan pengamanan sekitar rumah ibadah.

Selama patroli, petugas menyambangi beberapa lokasi strategis yakni, Masjid Jami Ambon: Petugas mengamati situasi di depan masjid yang ramai karena adanya pasar takjil. Pengaturan arus lalu lintas dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran lalu lintas. Situasi dilaporkan aman dan terkendali.

Masjid Al-Hijrah Oihu: Petugas mengamankan kegiatan sholat tarawih di masjid ini, juga melakukan pengaturan lalu lintas, dan memantau situasi hingga kondisi benar-benar aman.

Pasar Mardika: Petugas melakukan pengaturan lalu lintas di area Pasar Mardika, salah satu pusat keramaian di Ambon.

Situasi terpantau aman dan terkendali, tanpa ditemukan hal-hal yang mengganggu keamanan. Sepanjang patroli, petugas secara berkala melaporkan situasi melalui handy talkie (HT) ke Mako Dit Samapta Polda Maluku. Kegiatan patroli diakhiri dengan apel konsolidasi yang dipimpin oleh Pawas IPDA F. C Wattimena di Mako Dit Samapta Polda Maluku.

Pelaksanaan patroli kota presisi pada malam tersebut berjalan lancar dan situasi Kamtibmas di wilayah patroli terpantau aman dan terkendali. Kehadiran petugas kepolisian memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang menjalankan ibadah dan aktivitas di bulan Ramadhan.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

To Top